CrossFit adalah program kebugaran yang dibuat oleh Greg Glassman dan Lauren Jenai pada tahun 2000 silam.
Olahraga crosfit adalah pola latihan yang menerapkan berbagai gerakan fungsional yang dilakukan pada intensitas tinggi secara konstan. Jenis olahraga yang satu ini memang cukup populer dikalangan dunia hiburan Hollywood, karena jenis olaharaga ini dianggap sebagai “rahasia” tubuh ideal para aktor dan aktris Hollywood.
Olahraga CrossFit adalah pola latihan yang menerapkan berbagai gerakan fungsional yang dilakukan pada intensitas tinggi secara konstan di mana menggabungkan dua unsur sistem aerobic serta anaerobic dengan program seperti circuit training. Dalam satu sesi olahraga CrossFit, bisa saja Anda akan melakukan lari sprint selama beberapa waktu, kemudian dianjutkan dengan pull up.
CrossFit bisa dilakukan oleh orang dewasa baik yang belum pernah melakukan fitnes sekalipun maupun atlet gulat professional. Hal ini dikarenakan CrossFit mengutamakan sistem one size fit all, sehingga tidak ada perbedaan latihan. Olahraga CrossFit termasuk ekstrim, namun bisa memberikan manfaat pembentukan tubuh dengan waktu relatif singkat bila dilakukan secara rutin.
Latihan utama olahraga CrossFit bisa melibatkan seluruh tubuh, seperti berjalan, berjongkok, mendorong, menarik, dan mendayung. Ada banyak sekali jenis latihan CrossFit, berikut beberapa jenisnya:
Jenis-jenis Olahraga CrossFit
- Burpees. Adalah satu-satunya latihan berat badan yang mengharuskan posisi awal Anda melakukan posisi berdiri, lalu jatuh dengan cepat ke lantai dan melakukan push up, kemudian kembali berdiri menuju posisi Squat dan melompat lurus ke atas secara eksplosif
- Power clean. Gerakan menarik barbel dari lantai dan membawanya ke depan bahu Anda dengan mengandalkan kekuatan dan kecepatan
- Snatch. Gerakan mengangkat barbel dengan cepat dari lantai langsung ke atas kepala Anda di mana lengan menggenggam lurus
- Thruster. Yang satu ini dimulai dengan berdiri tegak menahan barbel di depan bahu Anda. Kemudian Anda berjongkok ke titik di mana paha Anda sejajar dengan lantai, kemudian lanjutkan dengan berdiri lagi sambil mengangkat barbel ke atas kepala Anda
Yang perlu diperhatikan dalam Olahraga CrossFit
Olahraga CrossFit menggabungkan dua unsur
Beberapa lintas disiplin olahraga digabungkan dalamCrossFit. Terutama unsur aerobik dan anaerobik.
Aerobic untuk merangsang denyut jantung dan laju pernapasan. Sementara anaerobik adalah olahraga yang dapat menghasilkan energi yang didapatkan dari olahraga aerobik.
Olahraga CrossFit membutuhkan ketahanan stamina
Ketahan stamina dapat dirasakan jika melakukan olah raga CrossFit secara teratur. Tidak hanya ketahanan stamina yang kuat, CrossFit juga akan membantu menguatkan otot.
Hal tersebut karena olahraga CrossFit akan membuat kontraksi pada seluruh otot. Stamina tubuh juga akan lebih kuat. Yang awalnya bisa melakukan push-up sebanyak 20 kali dalam satu menit, selanjutnya akan bertambah menjadi 30 kali dalam satu menit.
Olahraga CrossFit termasuk pelatihan yang cukup berat
Menu latihan yang disajikan dalam olahraga CrossFit ini memang cukup berat. Bisa dikatakan dalam satu sesi latihan, terdapat menu latihan push-up, pull-up, sit-up dan squats yang masing-masing dilakukan seratus kali.
Olahraga CrossFit yang salah rawan cedera
Bisa dikatakan olahraga CrossFit ini cukup mudah untuk mengalami cedera. Menu latihan yang berat dan rasa kompetitif yang muncul, akan membuat tekanan bagi peserta untuk memaksakan diri yang bisa berujung cidera.
Bagi Anda yang ingin mencoba CrossFit, lebih baik jika sebelumnya mengetahui kondisi tubuh dan mempelajari metode latihannya. Hal tersebut wajib dilakukan untuk mengurangi resiko cidera.
Tips Mencoba Latihan Crossfit
Bila Anda tertarik mencoba CrossFit untuk pertama kali berikut tips yang bisa dilakukan untuk tetap aman dalam melakukannya:
Ada baiknya, Anda mencari tahu terkait olahraga intensitas tinggi ini untuk mendapatkan pemahaman dasar tentang kebugaran umum dan juga skala latihan sebelum mencoba latihan ini. Skala latihan ini dimaksudkan, bagi Anda yang pemula tidak bisa mengangkat beban yang sama beratnya dengan orang yang sudah mengikuti latihan ini selama bertahun-tahun
Beri tahu pelatih Anda bila Anda pernah memiliki cedera sebelum mencoba untuk melakukan latihan. Bila Anda pernah mengalami cedera yang serius, sebaiknya sebelum bergabung dengan kelas CrossFit Anda mendiskusikan dulu dengan dokter Anda, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan selama mengikuti proses latihan
Mencoba beberapa tempat gym yang berbeda. Anda bisa bertanya pada pelatih untuk mengetahui secara lengkap apa tujuan dari latihan ini. Jangan malu, karena kebanyakan tempat gym CrossFit pasti menawarkan kelas pengantar gratis. Dengan cara ini, Anda bisa bertemu dengan calon pelatih CrossFit Anda
sumber data
https://www.merdeka.com/jabar/5-fakta-olah-raga-crossfit-olah-raga-yang-ditekuni-ashraf-sinclair.html
https://blog.fitnesia.com/apa-itu-olahraga-crossfit-yuk-cari-tahu-jawabannya-di-sini/
No comments:
Post a Comment